RAK II Resmi Ditutup, Langkah Baru HMI Saintek

 



Semarang – Rapat Anggota Komisariat (RAK) Ke-II Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Saintek Walisongo Semarang resmi ditutup pada Ahad sore (08/11). Forum RAK berhasil menghasilkan keputusan penting bagi HMI Saintek sebagai arah juang baru satu periode ke depan.

Formatur terpilih, Firman mengatakan bahwa hidup matinya HMI Saintek bergantung pada kader sebagai subjek yang menggerakkan organisasi.

“Perjuangan HMI Saintek satu periode mendatang merupakan langkah baru yang ditentukan oleh kita sebagai kadernya, saya membutuhkan doa dukungan dan sinergitas dari kawan-kawan semua agar HMI Saintek mampu survive dalam berbagai kondisi,” tutur Firman.

Demisioner Ketua Umum, A’tourrohman memberikan dorongan agar pengurus dan kader saling bersinergi membangun HMI Saintek.

“Saya ucapkan selamat dan duka atas beban yang diterima oleh Formatur dan Mid Formatur terpilih, selanjutnya saya harapkan bahwa kawan-kawan semua dapat saling bersinergi untuk membangun HMI Saintek selalu lebih baik dari hari kemarin,” ucap A’to.

Ketua Umum HMI (Koordinator Komisariat) Korkom Walisongo, Alwi memberikan pandangan mengenai keberadaan HMI Saintek dalam lingkup struktural HMI.

“Sampai saat ini saya masih teringat dan sepakat dengan perkataan Din Syamsudin bahwa kita masih memiliki problematika dalam integrasi Sains dan Islam. Keberadaan HMI Saintek dalam lingkup stuktural HMI tentu menjadi tantangan bagaimana menciptakan komisariat yang bercorak Sains dan Islami. Selama ini Sains dan Islam selalu dipandang sebagai dua hal yang kontradiktif, namun perlu kita bangun rancangan agar corak HMI Saintek dapat seimbang dalam Sains dan Keislamannya,” jelas Alwi dalam sambutannya.

RAK Ke-II ditutup oleh Alwi selaku Ketua Umum HMI Korkom Walisongo dan agenda diakhiri dengan foto bersama.

Red : FH

Comments

Popular posts from this blog

Jenjang Pendidikan Formal Kader HMI

Implementasi Bersyukur dan Ikhlas dalam Meneguhkan Qalbu

Keteraturan Alam Semesta